Reporter: Nurhadi
Kilasindo.com, Kota Bekasi – Dalam rangka memperingati Hari Kelahiran Nabi Muhammad SAW, Dewan Kehormatan Masjid (DKM) Darul Falah setelah menggelar kajian Peringatan Hari Besar Islam Maulid Nabi Muhammad SAW, di Masjid Darul Falah, Pondok Pekayon Indah, Bekasi Selatan, Sabtu (22/12/2018).
Pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang bertemakan “Dengan Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW, Mari Teladani Akhlakul Kharimah Dalam Kehidupan Kita” ini, DKM Darul Falah memberikan santunan kepada anak yatim piatu di sekitar Kompleks Pondok Pekayon Indah.
Acara dimulai sejak pukul 19.30 dan dibuka dengan penampilan rebana dan pembacaan Maulid Ad-Diba’i (Imam Abdurrahman ad-diba’i). Para jamaah tampak khidmat melantunkan sholawat dalam momen tersebut dan pembacaan Al Quran.
Baca juga: Ini Kata BNPB soal Kabar Ada Tsunami Lanjutan di Banten
Dalam peringatan ini, acara dihadiri para ulama, kyai, tokoh masyarakat, perwakilan dari Pemkot Bekasi, TNI, kepolisian, dan Ketua Yayasan Darul Falah KH Khudhori Thahir.
“Supaya para umat Islam meneladani ajaran Nabi Muhammad SAW dan ke depan peringatan Maulid Nabi ini setiap tahun dilaksanakan dengan semakin banyaknya jamaah yang hadir, panitia perlu mempersiapkan dengan matang,” kata Khudhori Thahir.
Baca juga: Kena Tsunami Banten, Jenazah Gitaris Seventeen Ditemukan
Kemudian, Habib Muhammad Bin Abd Rahman Al-Habsyi menyampaikan mengenai Akhlaqul Karimah yang dimiliki Nabi Muhammad SAW.
Digelarnya peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bertujuan untuk meningkatkan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW, meneladani kehidupannya, serta mencari syafaat Nabi Muhammad SAW sebagai bekal di akhirat. Selain itu, pemberian santunan kepada anak yatim piatu juga bisa meningkatkan jiwa sosial antarumat.
“Acara Maulid Nabi ini sudah rutin setiap tahun dilaksanakan. Ke depanya akan menggandeng para stakeholder dan dinas sosisal untuk membantu menyemarakan acara ini dan bisa lebih banyak juga membantu fakir miskin, anak yatim, dan kaum duafa,” kata Ketua DKM Darul Falah, H. Eddy Saputro.
Di penghujung acara, panitia membagikan nasi kebuli kepada seluruh jamaah dan bersantap bersama.