Beranda News 50.000 Buruh Akan Peringati May Day, Prabowo Bakal Hadir

50.000 Buruh Akan Peringati May Day, Prabowo Bakal Hadir

May Day

Kilasindo.com – Pada peringatan Hari Buruh pada 1 Mei 2019 atau May Day, calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto akan hadir. Hal ini dikatakan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon.

Fadli mengatakan, Prabowo memang selalu ikut dalam perayaan Hari Buruh dari tahun ke tahun.

“Saya kira Pak Prabowo itu tidak pernah absen menurut saya di dalam May Day,” kata Fadli, Senin (29/4/2019).

Menurutnya, hal ini karena visi Prabowo memang selalu berpihak kepada buruh. Prabowo berkomitmen untuk memperbaiki kehidupan para buruh. Komitmen ini, kata Fadli, diakui oleh para buruh yang mendukungnya dalam Pilpres 2019.

“Bahkan 1 Mei tahun lalu buruh lah yang menyatakan dukungan kepada Pak Prabowo, saya masih ingat,” terangnya.

Baca juga: Video Viral ‘Siap Presiden’ ke Jokowi, Ini Kata Adian Napitupulu

Peringati May Day

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal, sebelumnya mengatakan, capres nomor urut 02 Prabowo Subianto akan menghadiri acara Hari Buruh Internasional di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, (1/5/2019).

“Akan dihadiri oleh Bapak Prabowo Subianto, mungkin hadir sekitar pukul 11 atau 12 siang,” kata Said di Hotel Mega Proklamasi, Jakarta, Senin. Prabowo akan menyampaikan pidato di depan 50.000 buruh.

Said mengatakan, jumlah buruh se-Jabodetabek yang akan hadir tercatat 50.000 orang. Ia mengatakan, pada May Day kali ini tidak ada “long march” dari istana negara, sehingga jumlah buruh yang datang dikurangi.

“May Day diperkirakan, catatan sampai dengan tadi pagi jam 9 pagi, se-Jabodetabek hampir mendekati angka 50.000 orang. Memang rencana kami long march dari istana akan melibatkan sekitar 75.000 sampai 80.000 orang,” kata Said.

“Karena ada perubahan dimana hanya akan diselenggarakan di lapangan Tennis Indoor Senayan, maka kami mengurangi jumlah peserta,” ujarnya.

Baca juga: Bawaslu Bantah Tuduhan KPU dan Pemilu 2019 Curang

Menurut Said, May Day juga akan digelar di kota-kota besar di Indonesia, seperti di Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Banda Aceh, Yogyakarta, Balikpapan, Makassar, dan Batam.

“Di Semarang, di Surabaya, dan Gresik kemudian juga di Jepara ada juga di Jogja. Kemudian di Banda Aceh, Medan. Kemudian juga ada di Batam hampir 30.000 buruh di Batam akan May Day, di Surabaya hampir 40 ribuan buruh juga,” tuturnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here