Beranda Bekasi Raya Perajin Tempe di Bekasi Mogok Produksi, Warung Makan Terdampak

Perajin Tempe di Bekasi Mogok Produksi, Warung Makan Terdampak

Warung makan tidak tersedia menu tahu tempe.

Bekasi, kilasbekasi.id – Aksi mogok produksi yang dilakukan perajin tempe dan tahu di wilayah Kota Bekasi membuat pedagang warung nasi kebingungan. Sebab, selama ini sebagian menu berasal tahu dan tempe.

Berdasarkan pantauan, warung makan di wilayah Kelurahan Kayuringin tidak ada satupun menu dari tahu atau tempe yang tersedia.

Mulyanti (39), pemilik warung makan Tegal menyebutkan, bahwa menu makanan tahu tempe beberapa hari ini tidak tersedia.

“Tempe atau tahu goreng gak ada hari ini, karena ya kan pengrajin tempe sama tahu pada mogok dari kemarin,” katanya, Selasa (22/2/2022).

Mengetahui adanya aksi mogok dari para pengrajin tahu dan tempe, membuat dirinya menyetok persediaan sejak jauh hari sebelumnya.

“Kan yang kita tahu pengrajin tahu tempe mogok dari Senin, saya stok 10 bar untuk persediaan. Tapi sekarang habis stoknya,” katanya.

Selain langka, harga tahu dan tempe saat ini juga mengalami kenaikan dibandingkan biasanya.

“Saya cuma berharap untuk pemerintah memperhatikan rakyatnya untuk menurunkan harga kedelai,” katanya. (DK)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here