Bekasi, kilasbekasi.id – Tiga pilar Pemerintah Kota Bekasi (ASN, TNI, dan Polri) bersama petugas Puskemas Pekayon Jaya kembali melakukan penyemprotan disinfektan di wilayah RW 012 Pondok Pekayon Indah (PPI), Pekayaon Jaya, Bekasi Selatan, Kamis (24/6/2021). Penyemprotan ini sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Kegiatan penyemprotan dihadiri Kepala Puskemas Pekayon Jaya dr. Ichman Seno Basuki, Susul (Babinsa), Arifin (Babinkantibmas), Dina Mardiyanti (Kessos Kelurahan), Mulyantoro, Nurhadi, dan Naldi (pengurus RW 012 PPI).
“Kurang lebih ada 20 personil yang diterjunkan dalam penyemprotan serta imbaun 5M yang berlansung saat ini,” kata Ketua RW 012 PPI, Mulyantoro.
Dalam kesempatan itu, para petugas terkait kembali mengingatkan masyarakat agar tidak lengah menghidari Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas).
Bagi warga yang mobilitasnya di luar lingkungan, saat pulang harus langsung ganti baju dan mandi sebelum bersama dengan keluarga. Begitu juga warga berusia di atas 50 tahun segera mengikuti program vaksinasi.
“Vaksinasi adalah salah satu cara pencegah Covid-19. Sebentar lagi akan dilaksanakan vaksinasi untuk usia 18 tahun ke atas di Pekayon Jaya” ujar dr.Ichman.
Penyemprotan disinfektan dilakukan di Jalan Pakis Raya, Jalan Ketapang Raya, seluruh jalan di RW 012 yang meliputi RT 01 sampai RT 10, rumah warga yang terpapar Covid-19, dan pos keamanan lingkungan.
“Kita harus bisa mencegah dan menekan laju COVID-19. Saya harap warga saling membantu dan mengingatkan dalam penanganan pandemi ini,” kata Arif, staf Kelurahan Pekayaon Jaya. (NHW)