Beranda Bekasi Raya Jenis Makanan yang Baik untuk Kulit

Jenis Makanan yang Baik untuk Kulit

Sayuran dan buah tomat baik untuk kulit. foto: freepik

Bekasi, kilasbekasi.id – Siapa yang tidak ingin mempunyai kulit yang sehat dan segar? Setiap orang pasti ingin memiliki kulit yang sehat dan mulus, terutama para perempuan. Untuk itu diperlukan perawatan kulit secara rutin menggunakan skincare. Perawatan kulit yang tak kalah penting adalah dengan mengonsumsi makanan bernutrisi. Di bawah ini diuraikan mengenai beberapa jenis makanan yang baik untuk kulit.

Jenis Makanan yang Baik untuk Kulit

  1. Bayam

Jenis makanan yang baik untuk kulit adalah bayam yang kaya lutein bermanfaat untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar ultraviolet. Dalam suatu penelitian menjelaskan bahwa, bayam yang disimpan di bawah cahaya sekitar tiga hari membuktikan adanya peningkatan nutrisi.

Jenis sayur ini akan lebih kaya vitamin C, vitamin K, vitamin E, lutein, dan zeaxanthin. Jika membeli sayur bayam, pilihlah sayur yang berada di bagian paling atas yang terpapar sinar matahari.

  1. Ikan Salmon

Makanan yang baik untuk kulit lainnya yaitu ikan salmon. Jenis ikan ini kaya dengan kandungan asam lemak omega-3 (DHA dan EPA) yang sangat penting menjaga kesehatan kulit. Selain itu, kandungan yang terdapat di dalam ikan salmon juga bisa melindungi sel dari kerusakan radikal bebas yang disebabkan sinar ultraviolet.

  1. Tomat

Kemudian, jenis makanan yang baik untuk kulit selanjutnya adalah tomat. Jenis makanan ini kaya kandungan likopen, yaitu sejenis karotenoid yang mampu melindungi kulit dari radiasi sinar ultraviolet. Tomat bisa dijadikan campuran salad, jus buah, dan bisa juga dikonsumsi secara langsung.

  1. Jagung

Selain jenis makan yang baik untuk kulit di atas, jagung juga merupakan sumber terbaik dari lutein, yang bekerja seperti beta karoten. Lutein mampu melindungi kulit dari kerusakan oksidatif yang bisa menyebabkan kulit menjadi kering dan berkerut.

  1. Ikan Tuna

Selain ikan salmon, jenis makanan yang baik untuk kulit ini juga kaya akan asam lemak omega-3. Kandungan asam lemak omega-3 yang terdapat di dalam ikan tuna mampu mengurangi peradangan yang menyebabkan jerawat dan kemerahan.

Kemudian ikan tuna juga merupakan sumber vitamin E yang bermanfaat sebagai antioksidan dan menjaga kulit tampak awet muda.

  1. Tahu

Jenis makanan yang baik untuk kulit berikutnya yaitu tahu. Makanan berbahan dasar kedelai ini mengandung isoflavon yang bisa meningkatkan produksi kolagen yang dapat melembutkan kulit. Jika tahu dimakan pada perempuan pascamenopause secara rutin, maka bisa mengurangi garis halus dan meningkatkan elastisitas kulit wajah.

  1. Labu Kuning

Lalu jenis makanan yang baik untuk kulit lainnya adalah labu kuning. Makanan ini mengandung senyawa beta karoten yang mampu melindungi kulit dari radiasi sinar ultraviolet.

Selain itu, beta karoten mempunyai efek antioksidan yang dapat mempertahankan kulit terhadap radikal bebas dan radiasi sinar ultraviolet.

  1. Pepaya

Makanan yang baik untuk kulit yang juga penting yakni pepaya, yang kaya akan vitamin C dan mampu menjaga sel kulit dari kerusakan yang disebabkan sinar matahari. Vitamin C di dalam pepaya juga dapat memperbaiki DNA yang telah rusak oleh sinar ultraviolet.

  1. Paprika Merah

Jenis makanan yang baik untuk kulit selanjutnya yakni paprika merah. Konsumsi secangkir parika merah (150 gram) dapat memenuhi 156 persen kebutuhan vitamin C harian. Vitamin C juga bisa melindungi sel kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan membantu sintesis kolagen untuk menjaga kulit tetap kencang dan sehat seiring bertambahnya usia.

Demikian penjelasan mengenai beberapa jenis makanan yang baik untuk kulit. Masih banyak jenis makanan lainnya yang juga baik untuk menyehatkan dan memuluskan kulit. Konsumsi jenis makanan tersebut secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.s

Bila ada masalah dengan kulit Anda silahkan konsultasikan dengan dokter spesialis kami di UniMedika Sumber Wras Cirebon atau bisa mendaftar melalui www.unimedika.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here