Beranda Bekasi Raya Kecamatan Cabangbungin Dorong Produk Ikan Cue Bandeng Jadi Produk Unggulan Daerah

Kecamatan Cabangbungin Dorong Produk Ikan Cue Bandeng Jadi Produk Unggulan Daerah

Bekasi, Kilasbekasi.id – Kecamatan Cabangbungin mendorong pelaku UMKM ikan cue bandeng agar bisa menjadi produk unggulan daerah agar lebih dikenal di Kabupaten Bekasi maupun di luar daerah.

Hal itu ditegaskan Camat Cabangbungin Asep Buhori bahwa Kecamatan Cabangbungin sudah memiliki produk UMKM unggulan yang khas, salah satunya produk ikan cue bandeng yang berada di Desa Jayalaksana.

Diakuinya, produk ikan cue bandeng tak hanya disukai masyarakat Kecamatan Cabangbungin, tetapi juga sangat disukai warga Kecamatan Sukakarya, Babelan, dan Cikarang.

“Mudah-mudahan bisa dikenal secara luas dan masyarakat bisa melihat bahwa Kecamatan Cabangbungin ini ternyata punya produk unggulan Ikan Cue,” ujarnya dikutip dari laman Pemkab Bekasi, Rabu (25/10/2023).

Lebih lanjut, tambah dia, pihaknya terus melakukan berbagai upaya untuk dapat mendongkrak perekonomian UMKM melalui dukungan dan kerjasama dengan pihak swasta. Baik dari sisi permodalan hingga pemasaran yang terus dilakukan agar bisa memajukan perekonomian di wilayah Cabangbungin.

“Dukungan dari kami di antaranya menghubungi bank-bank terkait yang bisa membantu permodalan mereka. Salah satunya bank BJB sudah masuk di situ, sehingga mudah-mudahan dengan masuknya bank ini dapat mendongkrak perekonomian, pemasaran atau produksi dari Ikan Cue ini,” tambah dia.

Ke depannya UMKM yang berada di Kecamatan Cabangbungin ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Cabangbungin.

“Jikalau ekonominya bagus, IPM nya juga akan bagus,” tuturnya. Asep juga berharap produk ikan cue bandeng dapat dikenal lebih luas, khususnya di Kabupaten Bekasi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here