Bekasi, kilasbekasi.id – Musim hujan datang saatnya warga berenang itulah slogan timbul karena permasalah banjir yang tak pernah selesai di wilayah Kota Bekasi, salah satunya di wilayah RW 012 Pondok Pekayon Indah (PPI), Pekayon Jaya. Akan tetapi lain di tahun ini di bawah Bidang Sumber Daya Air pada Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pematusan yang bertugas melancarkan saluran air di wilayah setempat. Salah satu petugas yang di terjukan mengungkapkan “Satgas Pematusan memiliki anggota 40 orang, terbagi atas enam tim. Pematusan artinya mengalirkan, permasalahan banjir di Kota Bekasi juga disebabkan saluran tersumbat sampah,” kata Surip Adi Pranoto, Kamis (7/1/21).
Menurut Surip, yang sudah bekerja selama tiga tahun, sangat senang membantu masayarakat dalam menyisir sejumlah saluran air yang tersumbat sampah masyarakat dievakuasi dan normalkan alirannya. Tim ini di bawah Bidang Sumber Daya Air pada Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi. “Kami merasa senang bila melihat warga PPI tersenyum dengan adanya bantuan dari pematusan, bahkan respon warga sangat baik pada sukarela memberikan sekedar kopi dan makanan baik dari RT ataupun Warga,” katanya.
Wilayah RW 012 PPI yang di bersihkan Tim Pematusan meliputin Jalan Pakis Raya, Jalan Pakis Timur, Jalan Ketapang. Wilayah RT 07 Jalan Ketapang ini langganan genangan tinggi karena di dataran rendah dan di himpit sungai dari Taman Galaxi yang kedalamanya kurang di perhatikan. “Saat ini pemkot perlu memperhatikan saluran sungai-sungai besar untuk dinormalisasi dan penampungan yang sudah dangkal terutama arah menuju bawah tol sedimen sudah cukup parah,” Ujar Dian ketua RT 07 RW 012 PPI.
“Pematusan masih memiliki keterbatasan karena hanya disokong alat konvensional, seperti sekop, pacul, pengki, dan serokan, dikarenakan sedimen di selokan RW 012 PPI sudah cukup dangkal, paling ngak mengunakan alat bantu beko kecil supaya penampungan airnya bisa lebih banyak disaluran.” Kata Mulyantoro Ketua RW 012 PPI.
Genagan air di wilayah PPI ini kisaran 30 sampai 1 meter bila terjadi hujan deras dan hampir merata di seluruh komplek sehingga perlu penanganan se
cara menyeluruh lintas RW. Namun warga PPI mengucapkan banyak terima kasih dengan adanya Tim Pematusan yang sudah membantu menormalkan aliran got di wilayah ini “Paling ngak sudah bisa mengurangi genanganlah kalau hujan turun” ujar Irwan salah satu warga yang kebetulan melintas.(NHW)