Beranda Bekasi Raya Usai Libur Lebaran, Zona Kuning Covid-19 di Kota Bekasi Naik 2,12 Persen

Usai Libur Lebaran, Zona Kuning Covid-19 di Kota Bekasi Naik 2,12 Persen

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi memaparkan evaluasi penangan Covid-19 usai libur Lebaran saat gelar apel pagi di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Senin (24/5/2021). (Ist)

Bekasi, kilasbekasi.id – Usai libur Lebaran, sebaran zona kuning Covid-19 di Kota Bekasi naik 2,12 persen. Demikian data yang dilaporkan Dinas Kesehatan Kota Bekasi yang dipaparkan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi saat gelar apel pagi di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Senin (24/5/2021).

Berdasarkan laporan tersebut, menurut Rahmat Effendi, usai hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, angka kasus aktif naik dari 0,11%  pada 14 Mei 2021 menjadi 0,51%. Semetara angka kesembuhan turun dari 98,23% pada 14 Mei 2021 menjadi 98,13% pada pekan ini.

Pemeriksaan 20 sampel secara acak di Transnow Transpark Juanda, Kota Bekasi, yang menjadi pusat tempat liburan pada 10 Mei 2021 dinyatakan hasilnya negatif.

Namun, pemeriksaan rapid test antigen terhadap 3.088 orang di posko pasca Lebaran pada 16 hingga 22 Mei 2021 menjaring 61 orang dinyatakan rekatif, yang kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan Swab PCR.

Berikut ini data kasus aktif di wilayah kecamatan se-Kota Bekasi:

1. Kecamatan Bekasi Timur, 44 kasus

2. Kecamatan Pondok Melati, 34 kasus

3. Kecamatan Medansatria, 32 kasus

4. Kecamatan Bekasi Selatan, 26 kasus

5. Kecamatan Bekasi Utara, 26 kasus

6. Kecamatan Jatisampurna, 20 kasus

7. Kecamatan Mustika Jaya, 19 kasus

8. Kecamatan Bekasi Barat, 14 kasus

9. Kecamatan Rawalumbu, 13 kasus

10. Kecamatan Jatiasih, 13 kasus

11. Kecamatan Pondokgede, 11 kasus

12. Kecamatan Bantargebang, 0 kasus.

Untuk data per kelurahan, kasus tertinggi dilaporkan di:

1. Kelurahan Aren Jaya, 20 kasus

2. Kelurahan Jatirahayu, 18 kasus

3. Kelurahan Pejuang, 15 kasus

4. Kelurahan Jatiranggon, 14 kasus

5. Kelurahan Mustikasari, 11 kasus

6. Kelurahan Perwira ,9 kasus

7. Kelurahan Pekayon Jaya, 9 kasus.

Berdasarkan laporan pada 14 Mei 2021, zona kuning terdapat di 128 RT (1,81%). Namun, pada pekan ini jumlah tersebut bertambah 151 RT atau naik menjadi 2,21%.

Sementara ketersediaan tempat tidur (TT) atau Bed Occupacy Red (BOR) di rumah sakit se-Kota Bekasi, yakni:

1. RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi dari 153 TT terisi 56 TT

2. RSUD type D Bantargebang dari 31 TT terisi 1 TT

3. RSUD type D Jatisampurna dari 25 TT terisi 1 TT

4. RSUD type D Pondok Gede dari 34 TT terisi 2 TT

5. RSD Gor Stadion PCB dsri 112 TT zero pasien

6. RSD Bekasi Utara dari 100 TT terisi 3 TT.

Jadi, total BOR di Kota Bekasi kini 20,27%.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menginstruksikan agar kembali memantau hasil perkembangan penanganan Covid-19 melalui tim wilayah yang telah dibagi per perangkat daerah.

Dia juga meminta agar selalu menyosialisasikan kembali penegakan protokol kesehatan, terutama usai menjalani mudik pada libur Idul Fitri pekan kemarin. (Rls)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here