Beranda Bekasi Raya Warga Margamulya Ikuti Pelatihan Pemanfaatan Media Sosial yang Benar

Warga Margamulya Ikuti Pelatihan Pemanfaatan Media Sosial yang Benar

Bekasi, kilasbekasi.id – Diskominfostandi Kota Bekasi menggelar pelatihan terkait penggunaan dan pemanfaatan media sosial yang baik dan benar. Kegiatan yang diikuti sejumlah warga itu diadakan di  Aula Kelurahan Margamulya, Kecamatan Bekasi Utara, Kamis (27/5/2021).

Hadir sebagai narasumber dalam pelatihan itu, Aristide Sondakh dari Ayo Media Network. Kegiatan ini juga dihadiri Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Publik (PIP) Diskominfostandi Kota Bekasi Selamat Gunawan, Kepala Seksi Layanan Komunikasi dan Informasi Publik Adelina Murni Siahaan, dan Sekretaris Lurah Margamulya Sunta Sutisna.

“Tujuan pelatihan ini untuk memberikan pemahaman bermedia sosial yang produktif, sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Kepala Seksi Layanan Komunikasi dan Informasi Publik Adelina Murni Siahaan.

Sementara Kepala Bidang PIP Selamat Gunawan mengatakan pandemi Covid-19 membawa masyarakat menuju era digitalisasi yang menuntut kesiapan menghadapi tantangan.

“Salah satu upaya menjawab tantangan tersebut adalah dengan pemanfaatan media sosial secara bijak dan mampu memanfaatkannya untuk kebaikan dan peningkatan kesejahteraan warga,” katanya.

Selamat Gunawan berharap pelatihan tersebut dapat mengedukasi dan meningkatkan kemampuan literasi digital masyarakat, sehingga mampu menghasilkan masyarakat yang bijak dalam pemahaman penggunaan dan pemanfaatan media sosial yang menjadi kanal digital yang efektif untuk alat komunikasi dan meningatakan ekonomi masyarakat di Kota Bekasi.

Sekretaris Lurahan Margamulya Sunta Sutisna mengapresiasi Diskominfostandi Kota Bekasi yang menyelenggarakan pelatihan di wilayahnya. Menurut dia, warganya antusias mengikuti pelatihan tersebut. Namun, kata dia,  banyak warga terkendala karena pelatihan diadakan pada hari kerja.

Sementara Aristide Sondakh yang didaulat sebagai narasumber mengungkapkan data pengguna media sosial yang begitu besar pada era digitalisasi ini. Menurut dia, anak-anak hingga orang dewasa sudah familiar dengan media sosial.

“Pengguna media sosial di Indonesia sangat banyak. Apakah mereka semua sudah bijak menggunakan media sosial, tentunya belum semua. Itulah tugas kita untuk memahami lagi tentang bermedia sosial yang baik dan benar serta mampu meningkatkan nilai ekonomis bagi penggunanya,” tututrnya.

Dia juga memaparkan cara membuat konten media sosial yang produktif. “Tidak perlu sempurna untuk dapat terlihat baik, namun terlihat beda akan jauh lebih baik,” pungkasnya. (Rls)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here