Beranda Figur Randi Fadly, Calon Ketua RW 001 Pekayon Jaya yang Futuristik

Randi Fadly, Calon Ketua RW 001 Pekayon Jaya yang Futuristik

Randi Fadly. (Ist)

Bekasi, kilasbekasi.id – Muda, enerjik, dan futuristik. Itulah sepintas gambaran yang terlihat pada sosok Randi Fadly. Pria kelahiran Bekasi, 7 Juli 1987 ini, digadang-gadang menjadi calon kuat untuk menduduki posisi sebagai Ketua Rukun Warga (RW) 001, Kelurahan Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, untuk periode mendatang.

Dukungan warga terhadap alumni Diploma III Teknik Telekomunikasi ini pun terus mengalir. Jika kelak terpilih sebagai Ketua RW 001, warga yakin Randi Fadly akan mampu membawa perubahan yang signifikan. Pasalnya, Randi sudah mengantongi segudang pengalaman berorganisasi. Dia pernah aktif sebagai Ketua Rohis SMAN 8 Kota Bekasi, BEM AKATELKOM, dan AZRE Kota Bekasi.

Bahkan, Randi Fadly pernah menjadi staf Ekbang Kelurahan Pekayon Jaya. Itu sebabnya, Randi juga telah menyusun sejumlah program yang akan dijalankan jika nanti terpilih sebagai Ketua RW 001, Kelurahan Pekayon Jaya. Dia mengusung slogan Smart RW, transparansi berbasis online.

Di bidang keamanan, misalnya, Randi mengusung program sistem keamanan terpadu, membentuk koordinator keamanan, membuat SOP dan pelatihan anggota sekuriti, dan pemasangan CCTV di area rawan.

Sedangkan di bidang kebersihan, dia akan membentuk tim monitoring K3 dan pogram kerja bakti berkala. Di bidang ketertiban, dia akan membuat sistem administrasi warga yang tertib dan update sebagai database warga RW 001.

Khusus di bidang kesehatan, Randi akan mendukung program RW SIAGA, yang  juga difungsikan untuk monitoring kasus terkonfirmasi positif, orang dalam pemantauan (ODP), dan pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19, serta menjadi penyalur bantuan logistik bagi warga yang menjalani karantina mandiri.

Dia juga menyusun program pembanguan dan sistem teknologi informasi, perbaikan drainase lingkungan  melalui program DAU/Musrenbang, peningkatan jalan melalui program DAU/Musrenbang, meningkatkan fungsi pemberdayaan fasos dan fasum, membuat website RW 001 untuk efisiensi dan transparansi, program pemberdayaan masyarakat, mengoptimalkan peran karang taruna, melanjutkan program Posyandu, melanjutkan program PKK, mendukung program kegiatan sosial dan keagamaan, serta meningkatkan kegiatan UMKM melalui pelatihan digital marketing. (NHW)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here