Beranda News Rayakan HUT ke-70, Batalyon Armed 5 Kirim Bunga Krisan ke Rumah Sakit

Rayakan HUT ke-70, Batalyon Armed 5 Kirim Bunga Krisan ke Rumah Sakit

Batalyon Armed 5/105 Tarik Pancagiri mengirimkan rangkaian Bunga Krisan ke sejumlah rumah sakit dan instalasi kesehatan di seputaran Bogor, Cianjur, Sukabumi, dan Purwakarta. (Ist)

Bogor, Kilasindo – Batalyon Armed 5/105 Tarik Pancagiri punya cara tersendiri dalam memperingati hari jadinya. Tahun ini , batalyon ini merayakan HUT ke-70 dengan membagi-bagikan Bunga Krisan yang merupakan komoditas bunga yang menjadi kebanggaan Batalyon Armed 5/105 Tarik Pancagiri.

Bunga dengan masa panen 12-14 minggu ini ditanam dan dirawat dengan proses yang panjang agar menghasilkan kuntum bunga yang cantik. Kebetulan masa panen Bunga Krisan jatuh pada bulan April yang bertepatan dengan HUT ke-70 Batalyon Armed 5/105 Tarik Pancagiri.

Komandan Batalyon Armed 5/105 Tarik Pancagiri Letkol Arm. Krisrantau Hermawan, SIP, M.IPol. mendedikasikan semua hasil panen Bunga Krisan untuk dirangkai dan dikirimkan ke sejumlah rumah sakit dan instalasi kesehatan di seputaran Bogor, Cianjur, Sukabumi, dan Purwakarta.

Sebagian bunga itu dikirimkan oleh Ketua Persit KCK Cab XLI Yon Armed 5 PD III/Siliwangi, Ny. Andita Krisrantau Hermawan ke RSUD Cimacan, Cipanas, yang diterima oleh Dirut RSUD Cimacan.

Selain rangkaian Bunga Krisan, Persit KCK Cab XLI Yon Armed 5 PD III/Siliwangi juga mengirimkan paket masker medis dan susu UHT sebagai ungkapan terima kasih, cinta, dan semangat kepada para tenaga medis yang berjuang di garda terdepan menghadapi pandemi COVID-19.

Kegiatan bagi-bagi bunga tersebut tidak hanya melibatkan komandan, prajurit, dan Persit Batalyon Armed 5/105 Tarik Pancagiri, tetapi juga bersinergi dengan Asosiasi Petani Bunga Pacet dan Dinas Pertanian, Perkebunan, Pangan, dan Holtikuktura Cianjur. Proses perangkaian bunga ini dilakukan sendiri oleh prajurit dan Persit Batalyon Armed 5.

Sebelum mengirimkan rangkaian bunga tersebut, Letkol Arm. Krisrantau Hermawan memberikan arahan kepada prajurit yang bertugas agar menggunakan APD yang memadai, di antaranya sarung tangan dan masker demi keamanan dan kesehatan para prajurit.

“Kegiatan ini merupakan salah satu dari banyak rangkaian kegiatan 70 tahun Pancagiri Mengabdi. Kami berharap Batalyon Armed 5 dapat memberikan pengabdian terbaik bagi negara dan masyarakat dalam melawan pandemi COVID-19 ini,” kata Letkol Arm. Krisrantau Hermawan. (NHW)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here