Wakil Wali Kota Kiev, Khonda Maryna bersama perwakilan kedutaan besar Ukraina, mengunjungi Kepulauan Seribu, Selasa (25/6). Mereka plesiran pada sejumlah pulau di Kepulauan Seribu.
Kepala Sudin Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu, Cucu Ahmad Kurnia, kedatangan mereka (Wakil Walikota Kiev) dimaksudkan untuk melihat langsung detinasi wisata Kepulauan Seribu. Ini sangat positif dan bisa menjadi peluang pada sektor pariwisata.
Ia berharap, kehadiran Wakil Wali Kota Kiev ini bisa mendongkrak kunjungan wisatawan, khususnya wisatawan Ukraina, datang berwisata di Kepulauan Seribu.
Berdasarkan informasi, Wakil Wali Kota Kiev bersama rombongan Kedutaan Besar Negara Ukraina mengunjungi sejumlah pulau, yakni Pulau Sepa, Putri, Pantara dan Macan. Di antara pulau yang dikunjungi, Wakil Wali Kota Kiev terlihat senang.
Sebelumnya, Wakil Wali Kota Kiev, Khonda Maryna, melakukan kerjasama dengan Pemda DKI Jakarta dalam pengembangan sister city Jakarta-Kiev.Sejumlah agenda telah dilakukan dalam kunjungan di Jakarta.
Salah satunya meresmikan replika Patung Anna de Kiev di Taman Cattleya, Jakarta Barat, Jumat (21/6) lalu. Peresmian replika patung Anna de Kiev dilakukan sebagai kado ulang tahun Pemerintahan Kota Kiev untuk HUT ke-492 Kota Jakarta. (wcp)