Perolehan Medali Emas SEA Games 2025, Berikut Rinciannya

206
0
Perolehan Medali Emas SEA Games
Ilustrasi

Olahraga, Kilasbekasi.id – Indonesia memperoleh sebanyak 52 medali emas di SEA Games 2025, pada Senin, 15 Desember 2025. Kontingen Indonesia berhasil menambah sembilan medali emas dalam sehari, dari sebelumnya mendapatkan 43 emas. Berikut rincian perolehan medali emas SEA Games 2025.

Dari perolehan medali emas, tuan rumah tetap berada di puncak dengan tambahan raihan total 145 medali emas hingga hari kelima SEA Games 2025. Total yang dikumpulkan Thailand hingga pukul 10.30 WIB, Selasa, 16 Desember 2025, sebanyak 292 medali. Dengan rincian, 145 emas, 87 perak, dan 60 perunggu.

Sementara Indonesia berada di posisi kedua telah mengumpulkan total 181 medali, dengan rincian, 52 emas, 65 perak, dan 64 perunggu.

Lihat juga: Jadwal Timnas SEA Games 2025 Terupdate

Kemudian, Vietnam berada di posisi ketiga dengan total 157 medali. Rinciannya, 40 emas, 47 perak, dan 70 perunggu.

Selanjutnya, Singapura tetap berada di posisi keempat dengan total 105 medali. Rinciannya, 34 emas, 32 perak, dan 39 perunggu.

Di bawah ini daftar klasemen raihan medali SEA Games Thailanda 2025 per pukul 10.30 WIB, Selasa, 16 Desember 2025:

Lihat juga: Gunung Semeru Meletus, Ini Efek bagi Kesehatan Manusia

  1. Thailand: 145 emas, 87 perak, 60 perunggu
  2. Indonesia: 52 emas, 65 perak, 64 perunggu
  3. Vietnam: 40 emas, 47 perak, dan 70 perunggu
  4. Singapura: 34 emas, 32 perak, dan 39 perunggu
  5. Malaysia: 26 emas, 28 perak, dan 79 perunggu
  6. Filipina: 25 emas, 38 perak, 80 perunggu
  7. Myanmar: 3 emas, 17 perak, dan 22 perunggu
  8. Laos: 2 emas, 6 perak, 16 perunggu
  9. Brunei: 1 emas, 3 perak, 4 perunggu
  10. Timor Leste: 0 emas, 0 perak, 2 perunggu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini