Bekasi, kilasbekasi.id – Bencana alam berupa angin puting beliung yang menerjang menerpa destinasi wisata Situ Rawa Gede, Bojong Menteng, Kota Bekasi, tidak menyurutkan para Kelompok Pemuda Peduli Lingkungan (KPPL). Mereka mulai menata kembali obyek wisata ini dengan membersihkan puing-puing, menanam pohon yang tumbang serta membersihkan sampah di dalam danau.
Namun walaupun keadaan kondisi masih belum rapi akan tetapi dalam musim liburan ini masih banyak pengunjung yang datang, selain mereka ingin menyaksikan keindahan panorama danau juga ingin melihat keadaan wisata ini yang habis di terpa angin puting beliung.
“Saya turut prihatin dengan keadaan ini semoga para pemuda KPPL selalu tabah dan tak patah semangat dalam berkarya,” kata Rukmini selaku pengujung dari Jatibening, Kota Bekasi yang datang bersama keluarganya, Rabu (28/10/2020).
Sebenernya sudah ada himbauan bahwa areal wisata ini ditutup namun para pengujung masih ada yang datang, setidaknya memberikan motivasi bagi KPPL bahwa masyarakat sangat peduli dengan destinasi wisata ini, akan tetapi harap tetap menjaga protokol kesehatan.
“Kami senang mereka datang tapi kondisinya kan masih dalam perbaikan, kami tidak tega juga sudah jauh datang kita suruh pulang yang penting terapkan 3M” Krisyadi pada saat sedang merapikan taman hidroponik.
Sedangkan rapat koordinasi dengan pihak Dinas Pariwisata Koata Bekasi, UMKM yang ada di Situ Rawa Gede sudah dilakukan dan tidak lupa pula KPPL melakukan doa bersama bersamaan denga perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW semoga dengan adanya bencana ini merupakan teguran untuk tetap mendekatkan diri kepada Sang Penciptanya dan selalu bersyukur.(KRIS)