Beranda Bekasi Raya Warga RW 012 PPI Ikuti Rapid Test, Ini Hasilnya

Warga RW 012 PPI Ikuti Rapid Test, Ini Hasilnya

Puskemas yang dimpimpin dr. Agung melakukan rapid test di kantor RW 012, Pondok Pekayon Indah, Kelurahan Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, Kamis (27/8/2020). (Nurhadi)

Bekasi, kilasbekasi.id – Penyebaran COVID-19 di Kota Bekasi mengalami peningkatan selama masa new normal. Itu sebabnya, pengurus RW 012 Pondok Pekayon Indah (PPI), Kelurahan Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, mengimbau warga tetap menerapkan protokol kesehatan.

Peningkatan tersebut terjadi pada kluster keluarga yang saling mengunjungi. Banyak warga menganggap tidak ada lagi virus Corona pada saat tatanan baru, padahal virusnya masih ada.

Untuk itu, Pemkot Bekasi menggandeng tim dokter penanganan Covid-19 melakukan rapid test di 10 kecamatan dan 32 kelurahan yang dinyatakan terdapat kluster keluarga dan  menjadi zona merah.

Kamis (27/8/2020), misalnya, Puskemas yang dimpimpin dr. Agung melakukan rapid test di kantor RW 012. Hasilnya, semua warga yang diperiksa dinyatakan non-reaktif.

“RW 012 meningkatkan kewaspadaan dengan mengaktifkan kembali dan mengampanyekan protokol kesehatan setiap masuk wilayah RT.  Satpam selalu mengingatkan warga agar memakai masker dan cuci tangan, pembuatan spanduk imbuan serta spanduk kesehatan GERMAS untuk menciptakan wilayah nol COVID-19,” kata Ketua RW 012, Mulyantoro.

Selain itu, pengurus RW 012 rutin melakukan penyemprotan disinfektan. Masa pemberlakuan protokol COVID-19 ini tidak ada batas waktunya hingga sudah ditemukan vaksin COVID-19.

Iqbal, warga RT 03, merasa senang jika tetap diaktifkan protokol COVID-19 di lingkungnya. (Nurhadi/Dbs)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here